OI Pantura Lamongan Santuni Anak Yatim Piatu

29 April 2022, 18:23 WIB
OI Pantura Lamongan Santuni Anak Yatim Piatu /Dok. OI Lamongan /

 

LAMONGAN TODAY - Badan Pengurus Kota Kelompok (BPKel) Orang Indonesia (OI) Lamongan Tak Biru Lagi Lautku menggelar buka bersama dan santunan anak yatim piatu dengan peserta 200 orang.

Acara tersebut dilaksanakan di Warkop Fals Desa Payaman, Solokuro, Lamongan pada Rabu, 27 April 2022.

Ketua Panitia Ikmal El Lutfi menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh komunitas yang telah mensuport acara ini.

Baca Juga: Lirik Lagu Surat Cinta Untuk Starla dari Virgoun, Kisahkan Seseorang Jatuh Cinta pada Gadis Bernama Starla

Menurutnya, acara tersebut telah berjalan dengan lancar.

"Kesuksesan acara ini tak terlepas dari dukungan semuanya, baik dari komunitas OI maupun yang lainnya," ucap Ikmal kepada Lamongan Today, Jumat 29 April 2022.

Ia berharap OI Lamongan tetep kompak dan selalu bermanfaat bagi sekitar.

Baca Juga: Lirik Lagu Janji Setia dari Tiara Andini, Ceritakan Kerinduan Seseorang yang Menunggu Kekasihnya Kembali

"Semoga OI Lamongan smakin jaya ke depannya," harapnya.

Penasehat BPK OI Lamongan Abdus Salam mengapresiasi terselenggaranya kegiatan tersebut. 

Abdus mengatakan OI merupakan organisasi masyarakat (ormas) yang mengedepankan aksi sosial kepada masyarakat dan membantu satu sama lain.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu 28 April Diperingati sebagai Hari Puisi Nasional, Ini Sosok Yang Menjadi Pelopornya

"Oleh karena itu, semoga BPK OI Lamongan selalu sukses dalam membuat kegiatan dan Khususnya BPKel OI Panturan Lamongan bisa menjadi contoh BPKel BPKel yang lain," harap Salam.***

Editor: Nugroho

Tags

Terkini

Terpopuler