Nostalgia SBY Makan Pecel Madiun, Kenang Bu Ani

- 1 Februari 2023, 19:14 WIB
Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat menjadi Keynote Speaker dalam acara Syarahan Canselor Tuanku Muhriz Ke-5 Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM), Selasa 16 Agustus 2022. SBY menyoroti tiga isu kritis global yang terjadi saat ini.
Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat menjadi Keynote Speaker dalam acara Syarahan Canselor Tuanku Muhriz Ke-5 Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM), Selasa 16 Agustus 2022. SBY menyoroti tiga isu kritis global yang terjadi saat ini. /Dok Bakomstra Demokrat/

LAMONGAN TODAY - Mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bernostalgia menikmati kuliner khas Kota Madiun nasi pecel dengan berkunjung di Depot Pecel 99 yang ada di Jalan Cokroaminoto Kota Madiun, Jawa Timur pada Rabu (1/2/2023).

Presiden ke-6 RI tersebut mengaku memiliki kenangan manis di depot makan tersebut hingga memilih untuk menyantap makanan di tempat tersebut.

"Saya sudah lima kali sama Almarhumah (Ani Yudhoyono, istri SBY) ke sini. Ini yang keenam kalinya ke sini," ujar Mantan Presiden SBY di Madiun, Rabu.

Menurut SBY, cita rasa nasi pecel di Depot Pecel 99 sangat khas dan begitu dalam di benaknya.

 

"Ada khasnya, terutama bumbu pecelnya. Rasanya enak," kata SBY.

Pemilik Depot Pecel 99 Madiun Ratri Reswari mengatakan pihaknya sudah menunggu Pak SBY lama untuk bisa datang kembali ke depotnya.

Pihaknya membenarkan bahwa depotnya sering menjadi tempat makan para tokoh negara saat berkunjung ke Kota Madiun. Salah satunya Pak SBY.

Ia mengatakan, dalam kunjungan kali ini, sebelum mendatangi rumah makannya, tim SBY terlebih dahulu melakukan survei.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x