Mommy ASF Kaget Tonton Sosok Lydia dalam Series Layangan Putus, Mengapa?

- 29 Januari 2022, 10:30 WIB
Mommy ASF beberkan berapa persen kemiripan serial Layangan Putus dengan Novel
Mommy ASF beberkan berapa persen kemiripan serial Layangan Putus dengan Novel /YouTube Feni Rose Official

LAMONGAN TODAY - Mommy ASF bagai penulis cerita Layangan Putus merasa kaget bahwa pada series Layangan Putus yang disiarkan di WeTV terdapat tokoh Lydia (Anya Geraldine).

Hal tersebut ia katakan kepada Feni Rose, melalui postingan video dalam akun YouTube Feni Rose Official pada hari Selasa, 25 Januari 2022.

Soalnya pada Series Layangan Putus dihadirkan sosok Perebut Lelaki Orang (Pelakor) yang bernama Lydia, sementara pada novel karya Eca Prasetya, atau yang lebih populer dengan sebutan Mommy ASF itu tidak disebutkan dengan jelas sosok pelakor tersebut.

Baca Juga: Beda Nasib Formula E Jakarta dengan MotoGP Indonesia 2022, Perhatian Ibarat Langit dan Bumi!

Karena dalam novel karya ibu empat anak ini, karakter utamanya ialah Kinan (Putri Marino), dan Aris (Reza Rahardian).

Mereka merupakan sepasang suami istri yang mulanya tampak harmonis sebelum kehadiran tokoh pelakor. Sementara jatah kemunculan orang ketiga itu begitu minim.

Akan tetapi, ia sangat kagum terhadap para selebriti yang membintangi setiap karakter dalam Series Layangan Putus itu.

Baca Juga: Lirik Lagu Satru 2 Denny Caknan, Baru Saja Diluncurkan Langsung Jadi Trending YouTube

Terlebih sosok Lydia yang dibintangi oleh Anya Geraldine. Karena menurutnya Anya Geraldine begitu luar biasa dalam menjadi tokoh Lydia.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Pedoman Tangerang


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x