Jalan Tol Nganjuk Memakan Korban, Vanessa Angel dan Suami Meninggal Dunia akibat Alami Kecelakaan Maut

- 5 November 2021, 21:24 WIB
Hasil Olah TKP Kecelakaan Mobil Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Tidak Ada Bekas Rem Mobil
Hasil Olah TKP Kecelakaan Mobil Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Tidak Ada Bekas Rem Mobil /

LAMONGAN TODAY - Artis Vanessa Angel diberitakan mengalami kecelakaan maut di Jombang, Jawa Timur pada Kamis, 4 November 2021.

Kecelakaan yang melibatkan Vanessa Angel dan sang suami ini kejadiannya terjadi di Tol Nganjuk.

Dari berita yang beredar, ada dua kantong jenazah di tempat kejadian yang mengindikasikan kedua korban meninggal dunia di tempat.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Ade Armando, Dosen UI yang Heboh Sebut Perintah Salat 5 Waktu Tak Ada di Alquran

Berdasarkan keterangan Kabis Humas Polda Jatim Gatot Repli, pihaknya masih menantikan laporan lengkap dari petugas di lapangan.

"Kecelakaan vanessa? Saya masih menunggu data, tapi informasi itu benar," ujarnya pada Kamis, 4 November 2021.

Ia juga mengonfirmasi jika ada dua korban yakni sosok laki-laki dan perempuan yang diduga sebagai Vanessa Angel dan sang suami.

Baca Juga: Kalim Menurun! 21,32 Juta Usia Kerja Terdampak Covid-19, Apa Upaya Pemerintah?

"Kalau informasi sementara yang kita terima itu dia meninggal dunia. Iya betul (laki-laki dan perempuan, red)" tegasnya.

Sampai sekarang, pihaknya akan menantikan laporan rinci mengenai kronologi kecelakan yang melibatkan artis Vanessa Angel dan sang suami.

Akan tetapi, Gatot mengonfirmasi jika terjadi kecelakaan yang berlokasi di daerah Nganjuk dan juga ada korban yang meninggal dunia.

Baca Juga: Hasil Europa League Pekan Ke-4: Napoli Tunjukkan Dominasi, Leverkusen, Lyon dan Fenerbahce Menang Telak

"Intinya membenarkan ada kecelakaan di daerah Nganjuk itu," katanya.

Dilansir Lamongan Today dari Info Semarang Raya, artikel ini telah tayang dengan judul "Terlibat Kecelakaan Maut, Vanessa Angel dan Suami Meninggal Dunia."(Alfiansyah/Info Semarang Raya)***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Info Semarang Raya


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x