Podcast Bisa Modal Hape Saja, Ini Tips Biar Bisa Saingi Deddy Corbuzier

- 11 September 2021, 21:57 WIB
Podcast Deddy Corbuzier.
Podcast Deddy Corbuzier. /Mantrasukabumi/ Deddy Corbuzier

LAMONGAN TODAY - Siaran audio podcast akhir-akhir ini sedang diminati untuk berbagi konten, terutama untuk menyuarakan opini atau diskusi.

Pembuat podcast pemula seringkali kebingungan harus memulai dari mana, menentukan konten, sampai tidak memiliki peralatan yang canggih seperti mikrofon dan mixer.

Biar bisa tenar seperti podcast Deddy Corbuzier, melalui keterangan pers, OPPO Indonesia membagikan kiat membuat podcast dengan handphone.

Baca Juga: Resmi Diumumkan Pemerintah, PKL Dan Pemilik Warung Dapat BLT Dengan Total Rp1,2 Triliun

1. Tentukan tema

Sebelum membuat podcast dengan handphone, tentukan tema yang ingin dibicarakan dalam episode tersebut. Cara termudah adalah pilih topik yang disukai pembuat.

Ketika menguasai topik tersebut, pendengar akan menganggap konten tersebut terpercaya. Selain itu, pemula juga bisa memilih topik populer yang bisa menarik pendengar.

Baca Juga: Tubuh Kim Jong-un Makin Kurus saat Hadiri Parade Militer, Kesehatan Sang Diktator Jadi Sorotan

Pada podcast dengan handphone pertama, buat perkenalan singkat tentang diri dan topik yang akan dibahas dalam episode tersebut.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x