3 Cara Seru yang Dapat Jomblo Lakukan untuk Merayakan Valentine

- 11 Februari 2021, 22:05 WIB
ilustrasi valentine
ilustrasi valentine /pixabay/Jarmoluk

 

LAMONGAN TODAY – Perayaan Valentine yang jatuh pada tanggal 14 Februari membuat bulan Februari selalu dinantikan oleh para pasangan. Namun, apakah para jomblo boleh merayakan hari valentine?

Hari valentine selalu dijadikan momentum untuk mengungkapkan kasih sayang yang identik dengan hubungan romantis. Meski begitu para jomblo tentu saja boleh ikut merayakan hari kasih sayang ini.

Baca Juga: Lowongan Pekerjaan Di Buka Lagi di PT. Amerta Indah Otsuka sampai tanggal 28 Februari 2021

Tidak seperti pasangan yang akan merayakan hari valentine bersama. Para jomblo tentu saja mempunyai banyak cara bahkan lebih mengasyikkan dan seru.

Misalnya dengan mengadakan acara bersama keluarga, atau berkumpul bersama teman-teman yang juga masih lajang. Kamu juga bisa eksplor sendiri siapa tahu dengan cara tersebut kamu dapat menemukan belahan jiwamu.

Melansir dari Traveloka berikut cara merayakan hari valentine untuk kamu para jomblowan dan jomblowati .

Baca Juga: 3 Cara Merayakan Hari Valentine Agar Tetap Aman di Tengah Pandemi Covid-19

  1. Me Time

Bukan hanya mengungkapkan kasih sayang kepada pasangan, teman, atau keluarga. Hari valentine juga dapat kamu gunakan untuk memberikan reward kepada diri sendiri. Salah satu caranya adalah dengan ‘Me Time’.

Anda bisa melakukan ritual Me Time dengan pergi ke salon untuk relaksasi, atau dengan melakukan hal-hal yang kamu sukai. Tapi ingat untuk tetap patuhi protokol kesehatan agar kesehatan tetap terjaga di tengah pandemi Covid-19.

  1. Rencanakan Liburan

Bagi beberapa orang, kegiatan untuk merencanakan sebuah liburan adalah hal yang menyenangkan, apalagi jika liburan tersebut dapat terwujud dan sesuai dengan rencana.

Baca Juga: Marak Isu SARA Di Media Sosial, Ketua FKUB Lamongan Gencar Sampaikan Toleransi

Pada hari valentine nanti kamu bisa menggunakan waktu luangmu untuk merencanakan liburanmu. Apalagi saat ini sudah banyak aplikasi yang dapat diakses dengan mudah untuk memesan hotel dan pesawat.

  1. Virtual Traveling

Jika anda sudah benar-benar tidak dapat lagi membendung hasrat untuk berlibur, virtual traveling ini bisa menjadi jalan keluar kamu dan nilai plusnya adalah kamu tidak perlu keluar rumah.

Baca Juga: Teka-Teki Soal Keseriusan Hubungan Asmara Antara Gisel dan Wijin, Ini Jawabannya

Selain mengelilingi Indonesia, kamu juga memiliki kesempatan untuk dapat berkeliling dunia. ***

Editor: Furqon Ramadhan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah