SEMOGA SAMARA: Din Syamsudin Nikahi Cucu Pendiri Gontor, Ini Pernikahan Ketiganya

- 3 Januari 2021, 11:36 WIB
Aktivis Angkatan Muda Muhammadiyah Ma'mun Murod mengunggah foto pernikahan DinSyamsuddin dengan cucu Pendiri Pesantren Gontor
Aktivis Angkatan Muda Muhammadiyah Ma'mun Murod mengunggah foto pernikahan DinSyamsuddin dengan cucu Pendiri Pesantren Gontor /twitter.com/@mamunmurod_

LAMONGAN TODAY - Din Syamsuddin dikabarkan menikah lagi usai  sebelumnya digosipkan bercerai dengan istri keduanya. Pernikahan ketiga Din Syamsuddin digelar di Pondok Pesantren Darussalam, Gontor, Minggu 3 Januari 2021 pukul 09.00 WIB.

Pria bernama lengkap Muhammad Sirajuddin Syamsuddin ini dikabarkan menikahi cucu pendiri pesantren Gontor.  Kabar tersebut juga tengah ramai di twitter.

Salah satu rekan Din Syamsuddin membenarkan hal tersebut. Melalui laman twitter pribadinya @mamunmurod, Minggu 3 Januari 2021, Ma’mun Murrod, orang terdekat Din Syamsuddin tersebut menyebut jkka  Din Syamsuddin telah menikah.

Baca Juga: Putra Ketua PKI DN Audit Wejangani Gatot Nurmantyo dan Din Syamsuddin Soal KAMI, Ini Isinya

“Prof. Din Syamsuddin menikah pagi ini, Ahad, 3 Januari 2021, jam 09.00 di Pesantren Gontor dg Dr. Rashda Diana, Lc. MA., cucu pendiri Pesantren Gontor,” paparnya yang dikutip dari akun Twitter miliknya @mamunmurod_.

Ma’mun Murod kemudian mengucapkan doa kepada Din Syamsuddin karena telah meminang cucu pendiri Gontor. Ma’mun mengaku cukup bahagia, karena Din Syamsudin dapat orang yang tidak sembaragan.

Kepada sang istri, Ma’mun Murod juga berpesan agar istrinya bisa menjadi orang yang dapat mendampingi Din Syamsudin dengan baik.

Baca Juga: Kabar Baik, Sembuh dari Cidera, Lionel Messi Kembali Perkuat ke Barcelona

 “Saya tentu turut berbahagia. Semoga istrinya dapat menjadi pendamping dalam kehidupan dan perjuangannya. Dan tentunya semoga SAMARA. Aamiin yra,” ujarnya.

Pada  bulan November 2020, Din Syamsuddin sempat jadi sorotan karena  statusnya sebagai  presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI). Nama Din Syamsuddin  sempat viral karena dikabarkan bercerai dengan istri keduanya, Novalinda Yunafrianty.

Baca Juga: Bacaan Pengusir Jin, Setan : Ayat Kursi Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahannya

Isu tersebut mencuat setelah beredar surat laporan Gerakan Anti Radikalisme (GAR) alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) terkait Sirajuddin Syamsuddin atau Din Syamsuddin.

Namun, kabar perceraian dengan istri kedua ini hingga saat ini belum mendapat konfirmasi kebenarannya.

Baca Juga: NIK KTP Tak Terdaftar di eform.bri.co.id/bpum? Tenang, Ada Tanda Lain untuk Dapat Bantuan UMKM

Din menikah untuk kedua kalinya setelah istri pertamanya, Fira Beranata wafat pada Juli 2010. Pada Maret 2011, Din menikah dengan Novalinda Yonafrianty yang berstatus sebagai janda. ***

 

 

Editor: Nita Zuhara Putri

Sumber: Twitter


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah