Tanaman Hias yang Bakal Populer di 2021, Apa Saja?

- 30 Desember 2020, 14:28 WIB
Tanaman Hias Ini Diramal Bakal Naik Daun di 2021, Apa Saja?
Tanaman Hias Ini Diramal Bakal Naik Daun di 2021, Apa Saja? /Jenis.net/

LAMONGAN TODAY -  Tanaman hias diramalkan akan semakin naik daun pada 2021. Kini, orang-orang beramai-ramai mengoleksi tanaman hias selama pandemi.

Petani tanaman hias pun senang bukan kepalang karena harga tanaman hias menjadi melonjak. Pada 2020, banyak tanaman hias yang menjadi idola, beberapa di antaranya seperti aglonema, keladi, janda bolong.

Harganya pun bervariasi mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah. Harga tanaman hias disesuaikan dengan kondisi dan juga bentuknya.

Baca Juga: Gawat! Beberapa Perangkat Akan Kehilangan Kemampuan untuk Jalankan Aplikasi WhatsApp Mulai 1 Januari

Walaupun harganya mahal, tanaman hias rupanya tetap dicari. Buktinya banyak yang mengunggah tanaman hias viral di media sosial sebagai kebanggaan.

Memasuki 2021 ada juga tanaman hias yang diprediksi akan mengalahkan pesona Aglonema dan kawan-kawan. Tanaman apa saja itu?

Dilansir dari Countryliving.com, Selasa 22 Desember 2020, ini dia lima tanaman yang diprediksi bakal populer pada 2021 mendatang:

Kaktus Tulang Ikan

Kaktus tulang ikan atau fishbone cactus diprediksi bakal tren di tahun 2021.  Tanaman yang berasal dari hutan hujan Meksiko ini terkenal dengan batangnya yang panjang namun pipih seperti tulang ikan.

Tanaman ini diprediksi populer karena selain unik, perawatannya juga mudah.

Halaman:

Editor: Nita Zuhara Putri

Sumber: The Spruce


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x