Drakor ‘The Master’s Sun’ Tayang di Net TV, Simak Ulasannya

- 24 Desember 2020, 11:52 WIB
Drakor ‘The Master’s Sun’ Tayang di Net TV, Simak Ulasannya
Drakor ‘The Master’s Sun’ Tayang di Net TV, Simak Ulasannya /net.

LAMONGAN TODAY - Drama korea ‘The Master’s Sun’ tayang di Net TV mulai 24 Desember 2020.  Drakor  tersebut akan tayang pukul 17.00 WIN.

Serial drakor ‘The Master’s Sun’ merupakan  drakor bergenre romantis besutan sutradara Jin Hyuk.  Selain The Master’s Sun, Net TV juga menyuhuhkan tiga serial drama keluarga lainnya  yakni  “Teenie Scouts Big Five”, “Go Fish” dan “Hello Jadoo Session 3”.

Drakor “The Master’s Sun” merupakan drama romantis populer yang dibalut dengan cerita komedi. Serial “The Master’s Sun” menceritakan kehidupan Tae Gong Sil (Gong Hyo Jin) yang mengalami kecelakaan dan koma panjang.

Baca Juga: Harga HP Samsung Murah Anjlok Turun Mulai 1 Jutaan Saja di Akhir Desember 2020, Sayang Jika Tak Tahu

 Pasca mengalami kondisi tidak sadar cukup lama, Tae Gong Sil pulih dengan kemampuan melihat dan mendengar makhluk halus yang justru sama sekali tidak disukainya.

Kemampuan unik tersebut membuatnya justru kelelahan dan susah beristirahat. Tae Gong Sil dipertemukan dengan seorang CEO sombong dan pelit tempatnya bekerja bernama Joo Joong Woon (So Ji Sub), pemilik pusat perbelanjaan mewah Kingdom. Kisah unik menjadi menarik ketika kemampuan

Tae Goon Shil ternyata membuat Joo Joong Woon tidak bisa jauh darinya. Serial Drama Korea The Master's Sun adalah salah satu drama yang cukup populer di tahun 2013 di SBS.

Baca Juga: Drakor Mr Queen Siap Gantikan Start-Up, Yuk Simak Fakta Menariknya

Serial Televisi Korea Selatan ini diperankan oleh aktor dan aktris rupawan Korea: So Ji Sub, Gong Hyo Jin, Kim Yoo-ri, dan Seo In Guk. Aktor So Ji Sub dikenal penggemar drakor lewat perannya dalam drama “I'm Sorry I Love You”.

Sedangkan aktris cantik Gong Hyo Jin dikenal karena perannya dalamdrakor “Pasta” dan “Greatest Love”. Selain itu serial The Master’s Sun juga dibintangi aktor Seo InGuk yang sukses melalui drakor “Reply 1997”.

Halaman:

Editor: Nita Zuhara Putri

Sumber: NET TV


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x