Viral di Media Sosial, Inilah Resep Mie Susu dari Sarwendah

27 Maret 2022, 15:56 WIB
Resep mie susu viral dari Sarwendah. /YouTube The Onsu

LAMONGAN TODAY - Mie susu ala Sarwendah saat ini tengah viral di media sosial.

Diunggah lewat channel YouTube milik keluarga Ruben Onsu, Sarwendah memberikan resep membuat mie susu.

Sarwendah menerangkan sekilas mengenai mie susu yang rupanya makanan jaman lampau.

Baca Juga: Harga iPhone 13 Bervariasi Mulai Rp12 Jutaan Sampai Rp19 Jutaan, Simak Varian Lengkapnya Di Sini

"Mienya baru viral sekarang, tapi (mie susu) ini dulu makanan aku jaman ngekos," ucap Sarwendah, dikutip prfmnews.id dari kanal YouTube The Onsu, Sabtu, 26 Maret 2022.

Sarwendah dibantu kedua anaknya, Thania Putri Onsu dan Betrand Peto ketika membuat mie susu.

Keseruan terjadi diantara Thania dan Betrand ketika membuat mie susu, perdebatan mengenai telur yang dihancurkan diawal dengan yang utuh.

Baca Juga: Gangguan Pencernaan Jadi Momok, 5 Tips Perubahan Perilaku Ini Dapat Merubahnya

"Beginilah gaes kalo masak mending kita yang atur aja," ucap Sarwendah.

Terlepas dari lucunya perdebatan anak-anak Sarwendah dan Ruben Onsu, mie susu ini kalian pun dapat buat di rumah loh.

Dengan mengikuti langkah-langkah resep mie susu ala Sarwendah, kalian tentu dapat membuatnya. Inilah resepnya.

Baca Juga: Ramai Dibahas, Pengakuan Shandy Purnamasari Ungkap Omset Kecantikan MS Glow Rp600 Miliar Bukan Sebenarnya

Bahan-bahan

- 6 bungkus mie instan, ini bisa kalian ganti juga dengan mie telur.

- 1 liter susu cair.

- 3 buah cabai rawit iris.

- Cabai bubuk secukupnya.

- Garam.

- 1 sdm tepung maizena.

Baca Juga: Pendekar Cilik PSHT Torehkan Kemenagan di Popda Kebumen, Sisihkan 35 Kontestan Lainnya

Topping

- Sosis.

- Sayuran.

- 3 buah telur.

Baca Juga: APAKAH BENAR IDAMAN PRIA? Gaya Tania Ayu Bikin Ngiler, Simak Data Lengkapnya di Sini

Cara membuat

1. Siapkan susu cair di panci lalu didihkan.

2. Segera masukan sosis ke dalam susu yang dididihkan.

3. Masukan telur yang sudah dipecahkan dan aduk secara merata.

4. Masukan cabai bubuk dan cabai rawit iris sesaat susu sudah mendidih.

5. Masukan sayur, tunggu hingga layu.

Baca Juga: Puluhan Pendekar Saling Bertarung se-Banten Selama Tiga Hari, Berebut Hal Berharga Ini

6. Tambahkan garam dan tepung maizena.

7. Masukan mie, kemudian aduk secara merata sampai mie terlihat matang dan kuah terlihat mengental.

8. Mie susu sudah jadi dan siap disajikan.

Baca Juga: Apa Kesibukan Pawang Hujan Mandalika, Raden Rara Istiati Wulandari Usai Balapan? Begini Kisahnya

Resep di atas untuk sebanyak enam porsi. Selamat mencoba ya.

Disclaimer: artikel ini telah tayang dengan judul "Lagi Viral, Mie Susu Ala Sarwendah yang Unik, Ini Resepnya."(Farauq Arfiansah/PRFM News)***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: PRFM News

Tags

Terkini

Terpopuler