One Piece 1027: Diluar Dugaan! Naga Momonosuke Lebih Kuat dibandingkan Naga Kaido, dr Vegapunk Berbohong?

29 September 2021, 20:37 WIB
One Piece chapter 1025, Luffy, naga Momonosuke dan naga Kaido. /Tangkap layar Youtube/Tamagon Park

LAMONGAN TODAY - Manga One Piece chapter 1027 tidak akan libur minggu depan, sehingga akan diluncurkan pada 3 Oktober 2021.

Dari fakta-fakta yang ada hingga One Piece 1027, naga Momonosuke diperkirakan lebih kuat dibandingkan naga Kaido.

Berikut merupakan prediksi One Piece 1027 yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

Baca Juga: Zoro Tebas Topeng King, Begini Rupa King Sebenarnya. Selengkapnya di Link Baca One Piece 1027 (Spoiler)

Usai pada chapter sebelumnya naga Momonosuke mengeluarkan kekuatannya, saat ini dia akan menjadi sorotan para CP0 sebab naganya adalah hasil percobaan dari dr Vegapunk.

Bukan tidak mungkin dr. Vegapunk kemudian akan dijadikan sebagai kriminal sebab terang-terangan telah membohongi Pemerintah Dunia dengan menyebutkan bahwa buah iblis buatan Momonosuke merupakan produk gagal.

Selain itu, naga Momonosuke hasil ciptaan dr Vegapunk ini diperkirakan jauh lebih kuat dibandingkan yang kita bayangkan.

Baca Juga: Mode Baryon Naruto Buat Anime Boruto jadi Trending, Ternyata Ada Peran Masashi Kishimoto

Bahkan bukan tidak mungkin, apabila naga Momonosuke sebetulnya jauh lebih kuat dari naga Kaido.

Hal tersebut tentu berdasarkan data-data yang ada hingga One Piece 1027, terlebih dr Vegapunk melakukan eksperimen itu dengan memahami struktur DNA dan memodifikasinya untuk membuat buah iblis buatan.

Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa hasil penelitian laboratorium biasa akan menciptakan produk yang jauh lebih kuat atau liar dibandingkan aslinya.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Stevie Agnecya Mantan Istri Samuel Rizal Tampil ke Publik Pakai Hijab

Contoh yang telah diperlihatkan hingga One Piece 1027 yaitu Vinsmoke Judge yang memodifikasi DNA anak-anaknya untuk membuat generasi super.

Bahkan sejak masih dalam kandungan, lewat modifikasinya tersebut terbukti bahwa anak-anaknya mempunyai kulit baja yang sangat keras dan pastinya lebih unggul dibandingkan manusia biasa.

Sama dengan hasil penelitian Vinsmoke Judge, hasil penelitian dr Vegapunk jelas lebih kuat. Buah iblis Momonosuke hasil ciptaannya tentu adalah versi upgrade dari naga Kaido.

Baca Juga: Rendy Buat Membuat Rencana Busuk? Aldebaran Tingkatkan Kewaspadaan, Selengkapnya di Sinopsis Ikatan Cinta

Sebagai informasi dr Vegapunk menciptakan buah iblis buatan dari DNA Kaido yang pada akhirnya dimakan oleh Momonosuke.

Kemudian jika benar faktanya seperti itu, apakah Momonosuke mampu menang telak dari Kaido? Belum tentu, sebab sekuat-kuatnya naga miliknya dia tetaplah naga yang belum berpengalaman.

Hal tersebut dibuktikan dengan ketidakmampuan Momonosuke untuk menggunakan jurus "Boro Breath" seperti Kaido.

Baca Juga: Sudah Cair! Cek Status Penerima Bantuan Dana Program Indonesia Pintar PIP melalui pip.kemdikbud.go.id

Momonosuke tentu memerlukan waktu untuk beradaptasi supaya mampu menggunakan semua jurus-jurus yang sama dengan Kaido.

Selanjutnya, gigitan Momonosuke kepada Kaido dalam chapter sebelumnya juga mendukung perkiraan One Piece 1027 ini.

Luffy memerintahkan Momonosuke untuk menggigit Kaido menggunakan kekuatan taringnya dan betapa mengejutkannya ternyata gigitan naganya tersebut dapat membuat Yonkou dengan tingkatan makhluk terkuat tersebut merasa kesakitan.

Baca Juga: Netflix: Squid Game Serial Orisinal Tersukses, Baru Tayang 9 Hari Tapi Menjadi yang Terpopuler

Bagaimana mungkin gigitan naga pemula seperti Momonosuke dapat membuat Kaido merasakan kesakitan? Bukankah kulit Yonkou itu sangatlah keras?

Padahal Kaido juga sebelumnya sudah menerima berbagai jenis serangan mengerikan, seperti tebasan sonic milik Killer, tinju Luffy, hingga jurus ashura milik Zoro, namun makhluk terkuat tersebut tidak terluka.

Kaido hanya berekspresi tanpa suara waktu mendapatkan semua serangan di atas. Namun, saat diserang Momonosuke, dia benar-benar merasakan sakit hingga berteriak kencang.

Baca Juga: Sinopsis Boruto Chapter 63: Boruto Datang Tepat Waktu Selamatkan Kawaki, Mata Jougan Bangkit

Apabila melihat fakta bahwa kulit Kaido sangatlah keras, maka paling tidak, Momonosuke seharusnya bisa menggunakan Haki Raja dalam gigitannya untuk membuatnya bisa berteriak seperti itu.

Namun kenyataannya tidak, peristiwa itu seakan-akan menunjukkan bahwa naga Momonosuke memang lebih kuat dibandingkan naga Kaido.

Kemungkinan besar dr Vegapunk sengaja membuat buah naga Momonosuke dengan tujuan untuk mengalahkan kekuatan naga Kaido yang terlalu kuat.

Baca Juga: Update! 15 Kode Redeem FF Terbaru 29 September 2021, Segera Klaim Hadiah Gratis dari Free Fire

Kemudian, yang menjadi pertanyaan berikutnya, apakah Momonosuke akan ikut mengubah dirinya ke mode hybrid seperti Kaido saat ini atau tetap dalam mode naganya?

Untuk sementara waktu, Momonosuke pada One Piece 1027 diperkirakan akan tetap dalam wujud naganya untuk berkonsentrasi dengan Pulau Onigashima.

Momonosuke akan mencari cara untuk mengangkat Onigashima dengan kekuatannya supaya tidak jatuh di tengah Ibukota Bunga. Namun, mengangkat atau menahan Onigashima yang sudah dikendalikan oleh Kaido pasti bukanlah sesuatu yang mudah.

Baca Juga: Squid Game Ditaksir Serial Tersukses Netflix, Simak 5 Fakta yang Tak Bisa Dilepaskan

Di sinilah sosok pengguna buah iblis mythical zoan lainnya seperti Marco diperlukan.

Marco akan naik ke puncak Onigashima untuk memberikan instruksi kepada Momonosuke bagaimana caranya supaya putra Oden tersebut dapat menggunakan kekuatan mythical zoannya supaya dapat mengendalikan Pulau Onigashima.

Dilansir Lamongan Today dari Pikiran Rakyat Bekasi, artikel ini telah tayang dengan judul "Prediksi One Piece 1027, Naga Momonosuke Lebih Kuat daripada Naga Kaido."(Ghiffary Zaka/Pikiran Rakyat Bekasi)***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi

Tags

Terkini

Terpopuler