(Spoiler) Akhir Cerita Squid Game: 'Comeback' si Sopir Miskin Ki Hoon yang Jadi Pemenang Kembali Bermain

19 September 2021, 13:22 WIB
Squid Game di Netflix. /Tangkapan layar Netflix/Squid Game

LAMONGAN TODAY - Squid Game menjadi salah satu tontonan yang dinantikan oleh para penggemar.

Squid Game dapat mengisis waktu santai pexinta serial.

Menariknya, Squid Game juga langsung viral di media sosial khusunya Twitter.

Baca Juga: Ranking Terbaru 25 Idol Korea Terpopuler di Wikipedia 2021, Song Joong Ki Turun, BTS Juara

Pada kemarin, 18 September 2021, Squid Game memuncaki tagar trending.

Drama Korea Squid Game resmi dirilis oleh Netflix 9 episode sekaligus pada 17 September 2021. Terdapat 456 pemain yang berkompetisi di survival game ini.

Pemeran utama drakor ini adalah seorang laki-laki miskin banyak hutang bernama Ki Hoon. Ending Squid Game episode 9 ada setidaknya 3 teka-teki yang belum terpecahkan.

Baca Juga: Song Joong Ki Jadi Brand Ambassador Produk Indonesia, Deretan Artis Korea Ini Jadi Bintang Iklan Indonesia

Para penonton dibuat bertanya-tanya apa mungkin Squid Game Season 1 ini akan dilanjutkan di spoiler Season 2. Keseruan Squid Game membuat penonton ikut dalam ketegangannya.

Berikut akhir Squid Game yang masih ada 3 teka-teki yang belum terpecahkan, akankah ada di Season 2:

Ki Hoon belum bertemu anaknya

Ki Hoon adalah seorang supir miskin yang dililit hutang, suka berjudi, diceraikan istrinya, sang ibu sakit keras, dan dikejar-kejar rentenir yang membuat hidupnya sengsara.

Baca Juga: Dibintangi Song Joong Ki dan Shin Hyun Bin, Ini Fakta Drama Korea 'The Youngest Son of The Chaebol Family'

Semua alasan itu cukup membuatnya hadir menjadi salah satu dari 456 orang pemain di Squid Game. Namun selama permainan ia bermain dengan sisi kemanusiaan dan enggan membunuh.

Saat Ki Hoon dinyatakan sebagai pemenang tunggal di Squid Game dan mendapatkan uang, ia sempat hidup dalam penyesalan dalam setahun tidak memakai uangnya.

Padahal di episode awal kita tau bahwa Ki Hoon ingin menggunakan uang hadiah untuk mengambil hak asuh anaknya yang diboyong sang ayah tiri ke Amerika.

Baca Juga: Sinopsis Drakor 'Yumis's Cell' Episode 2, Yumi Pergi ke Festival Bareng Woo Gi, Akankan jadi Cinta Sejati?

Namun, saat akan berangkat naik pesawat kita melihatnya membalikkan badan dan mengurungkan niat. Teka-teki ini lah yang mungkin muncul jika ada Season 2.

Ki Hoon kembali bermain Squid Game

Saat ia hendak menjemput anaknya, Ki Hoon melihat Gong Yoo sedang menampar seseorang dan bermain lempar kertas persis seperti dia dulu.

Ki Hoon mendatangi pria tersebut dan memojokkannya ke dinding dan melarangnya untuk datang. Gemas dengan permainan mematikan itu, Ki Hoon tidak tinggal diam.

Baca Juga: Drakor Terbaru! Yumi's Cell Hubungan Sering Gagal, Yumi Trauma dengan Cinta

Dinarasi ending Squid Game kita melihat Ki Hoon menelpon akan hadir kembali ke Squid Game dan bertemu para penyelenggara. Jika ada Season 2 maka mungkin ini adalah salah satu alurnya.

Teka-teki kakek tua No 1

Di ending Squid Game terdapat plot twist bahwa sang kakek tua No. 1 lah yang menyelenggarakan permainan Squid Game. Namun ada banyak teka-teki lainnya.

Teka-teki mengenai siapa saja VIP itu dan dimana lokasi Squid Game. Karna detektif sebelum dia mati sempat menelpon polisi, akankah polisi berhasil menemukan lokasi Squid Game atau tidak.

Baca Juga: Drakor Terbaru! Yumi's Cell Hubungan Sering Gagal, Yumi Trauma dengan Cinta

Sementara,  Ending Squid Game episode 9 akan mengulas 3 besar pemain beradu nasib kematian mereka.

Masing-masing memiliki alasan untuk menjadi pemenang. Setelah melewati banyak permainan mematikan, akhirnya mereka hampir dititik kemenangan. Spoiler siapa pemenang Squid Game?

3 besar di ending Squid Game episode 9 adalah 2 pria dan 1 perempuan. Mereka adalah Ki Hoon, Sang Woo dan Sae Byeok.

Baca Juga: 7 Pesona Kim Seon Ho Sukses Pikat Hati Pecinta Drakor, Bakat Akting Luar Biasa hingga Berkepribadian Baik

Ki Hoon adalah seorang supir miskin yang dililit hutang, suka berjudi, diceraikan istrinya, sang ibu sakit keras, dan dikejar-kejar rentenir yang membuat hidupnya sengsara.

Semua alasan itu cukup membuatnya hadir menjadi salah satu dari 456 orang pemain di Squid Game. Namun selama permainan ia bermain dengan sisi kemanusiaan dan enggan membunuh.

Berbeda dengan temannya di kehidupan nyata dan di Squid Game sekalipun. Sang Woo adalah sosok pria single lulusan Administrasi Bisnis NSU, Korea Selatan. Universitas orang pintar.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak Subang Masih Kumpulan Bukti, Polisi: Ini Masalah yang Kompleks

Berkerja di perusahaan besar, namun ternyata di menipu klien, menyembunyikan uang perusahaan dan menipu. Akhirnya jadi buronan polisi dan memutuskan datang ke Squid Game.

Di Squid Game ia egois, tidak segan membunuh, licik dan mempertahankan dirinya sendiri. Namun, dia juga cerdas dalam bermain sekaligus berstrategi, tidak asal main.

Kemudian yang ketiga perempuan paling mencuri perhatian, Sae Byeok. Dia adalah pelarian dari Korea Utara namun harus mengalami pahitnya hidup setibanya di Korea Selatan.

Baca Juga: Tak Hanya Squid Game, Ini Daftar Film dan Serial yang Tanyang Bulan Ini Di Netflix: Ada Sex Education

Fakta dibalik sikapnya yang dingin menyimpan kisah hidup yang eklam, tentang adiknya yang dipanti asuhan, ayahnya yang mati hanyut saat menyeberang ke Korsel dan ibunya di Korut.

Cita-citanya membeli rumah dan membawa ibunya ke Korea Selatan. Diawal episode Squid Game ia bermain sendirian dan bersikap dingin. Namun ending Squid Game ia mulai bersosialisasi.

Meskipun begitu, Sae Byeok harus mati ditangan Sang Woo yang menikamnya tepat dilehernya saat ia sedang sekarat menunggu Ki Hoon emncari bantuan.

Baca Juga: CEK FAKTA: Tangis AHY Pecah Usai Moeldoko Diresmikan Jadi Ketua Umum Partai

Sedangkan Sang Woo di permainan terakhir yang bernama Squid Game, ia kalah dari Ki Hoon. Namun saat hendak ditolong Ki Hoon, Sang Woo menikam lehernya sendiri dan mati.

Jadi pemenang di ending Squid Game Season 1 adalah Ki Hoon No. 456 sebagimana diberitakan sragen update berjudul (Spoiler) Ending Squid Game, 3 Besar Pemain Beradu Nasib, Saiap Pemenangnya?. ***(Sragen Update/Arina s)

 

Editor: Nugroho

Sumber: Sragen Update

Tags

Terkini

Terpopuler